TUTORIAL MENGGANTI SOUNDTRACK PES 2011

3 comments



Pernahkah agan kepikiran untuk mengganti soundtrack PES 2011 dengan lagu favorit agan...misalkan laguna PETERPAN.. KEONG RACUN..atau bahkan LAGU DAERAH agan ???
Gak usah berhayal lagi gan...silakan ikuti resep ane di bawah ini

Pertama-tama yang harus sampean lakukan yaitu :
  1. Dalam folder PES 2011 agan sudah terdapat kitserver. Kalo belum silakan sedot dulu PATCH PES 2011 di sini
  2.  Instal PATCH yang agan sedot tadi sehingga akan terdapat folder bernama kitserver dalam directory PES 2011
  3. Download software untuk mengkonversi tipe file *MP3 ato *WAV menjadi tipe *ADX (tipe file untuk sondtrack PES 2011) di sini
Setelah semua bumbu di atas sudah sampean miliki, silakan ikuti langkah2 berikut ini : 
  • Buka software yang agan sedot tadi sehingga tampil seperti di bawah ini
  •  Klik Add untuk menambahkan semua lagu yang agan ingin jadikan sountrack PES 2011.
  • Klik Next dan tentukan folder untuk  hasil konversinya dengan mengklik yang dilingkari merah  pada gambar di bawah ini


  •   Selanjutnya klik Convert untuk melakukan proses konversi
  •  Buka songs.txt yang berada dalam PES 2011\kitserver\pesedit\songs.txt
  •  Rename semua lagu yang ada di dalam sesuai dengan urutan yang ente inginkan, formatnya   < kode id , "judul lagu", "nama artist" >
  • Kode id yang  boleh ditambahkan pada songs.txt  dapat ente liat pada image di bawah ini.



  •  Jangan lupa save dan close.
  • Mengacu pada daftar lagu yang telah agan ganti pada songs.txt, rename semua file yang telah ente konversi di awal dengan format < unnamed_kode id.adx > 
         Contohnya : unnamed_14.adx ; unnamed_15.adx;  
         unnamed_16.adx dan seterusnya
  •   Selanjutnya copas file tersebut pada PES 2011\kitserver\pesedit\img\dt02.img
           Replace azah file yang ada di dalam
  • Silakan nikmati hasilnya gan........SALAM PES